11:41 am - Saturday October 24, 2015

Saham Eropa Turun Setelah Bank Sentral Eropa Mengatakan “Kondisi Pinjaman Membaik”

saham eropa

Saham Eropa turun untuk pertama kalinya dalam empat hari dan komoditas ikut menurun. Dolar Kanada berfluktuasi setelah terpilihnya pemerintahan yang baru.
indkes Stoxx Europe 600, yang kontraknya berakhir di hari Senin mencapai  di level tertinggi sejak 20 Agustus, dan sempat turun 0,6 % pada pukul  9:29 di perdagangan London.  sektor Pertambangan dan perusahaan energi mengalami penurunan terbesar diantara sektor lain. indeks Bloomberg Comodity sedikit bergerak, dan turun 0,3 %. Dolar Kanada sedikit bergerak setelah Partai Liberal Justin Trudeau menang secara mengejutkan dan memperoleh mayoritas suara  dalam pemilihan nasional untuk menggantikan pemerintahan Perdana Menteri Stephen Harper.
Saham jatuh di Eropa setelah Bank Sentral Eropa mengatakan kondisi pinjaman membaik, dan hal tersebut mungkin saja akan membuat bank sentral akan akan mengurungkan niat untuk  menambahkan stimulusnya.  Laporan lemah dari China juga telah mengembalikan  kekhawatiran bahwa perlambatan ekonomi cina  menyebar.
“Pasar masih mewaspadai pertumbuhan China,” kata Irene Cheung, ahli strategi mata uang di Australia & New Zealand Banking Group Ltd di Singapura.

Comments

Filed in: Berita Pasar

No comments yet.

Tidak Punya Facebook? Tinggalkan Komentar disini

Gambar CAPTCHA
*