1:41 pm - Monday June 22, 2015

Smartphone Android Dibawah “1 Juta ” Bisa Digunakan Untuk Bertrading

Screenshot_2013-12-13-11-14-37

Dalam Kegiatan Bertrading tentunya Nama Metatrader adalah nama wajib yang pasti diketahui oleh banyak kalangan trader. Metatrader sendiri dalam bertrading berfungsi untuk melihat harga dari tiap pasangan mata uang, komoditi, ataupun indeks, dan yang paling penting adalah untuk melakukan order  atau melakukan close order.

namun saat ini metatrader sendiri sudah berkembang hingga anda tidak perlu menghadap di depan monitor PC untuk menggunakan metatrader dan bertrading, saat ini metatrader sudah dapat dijalankan di smartphone pribadi anda

Dalam artikel ini saya akan berfokus kepada smartphone yang menggunakan OS android, smartphone dengan menggunakan OS Android sendiri sangat popular belakangan ini, selain karena aplikasi gratis yang berlimpah di playstore, juga karena range harga yang sangat lebar mulai dari low price hingga high price.

Namun ada satu kelebihan metatrader untuk android ini, yaitu aplikasi  ini tidak harus dijalankan di Smartphone Android dengan spesifikasi besar,
metatrader 4 sendiri bisa dijalankan dengan smartphone android yang memiliki spesifikasi biasa-biasa saja (parameter 2013).

Bahkan anda tidak perlu mengeluarkan budget hingga jutaan rupiah hanya membeli smartphone yang  menjalankan aplikasi metatrader.
banyak sekali smartphone android dengan harga 1 jutaan kebawah sudah dapat menjalankan aplikasi ini dengan baik.

Beberapa smartphone dengan harga dibawah 1 juta rupiah yang sudah bisa menjalankan aplikasi metatrader adalah :

  1. Optimus L1 II E410

 lg-optimus-l1-ii-m-55-1385359335

Smartphone besutan LG ini dibanderol dengan harga 799.000 di lempar kepasar dengan keunggulan OS android versi Jellybean, 1  CPU 1 GHz Cortex-A5, ram RAM 512 , tentunya spesifikasi tersebut sudah lebih dari cukup untuk menjalankan metatrader 4 android

Berikut adalah screenshoot ketika metatrader dijalankan di smartphone ini

Screenshot_2013-12-13-11-09-02

Namun ada satu kekurangan apabila anda memilih ponsel ini dari semua kelebihannya Yaitu layar LCD yang hanya berukuran 3.2”  tapi hal itu tidak cukup mengganggu kalau anda sudah biasa menggunakannya

  2. Lenovo A390

lenovo-a390-31-1382985251

Smartphone Android Besutan Lenovo ini Di bandrol Dengan Harga 935.000 Rupiah smartphone ini memiliki keunggulan sudah menggunakan prosesor Dual-core, dengan RAM 512 Smartphone ini juga sudah sangat lebih dari cukup untuk menjalankan aplikasi metatrader4 android

Dan tentunya juga anda bisa leluasa menjalankan metatrader dengan layarnya yang relative cukup lebar 4” berikut adalah screenshoot ketika Smartphone ini saat menjalankan metatrader4

Screenshot_2013-12-13-11-56-49

 berikut adalah list lain smartphone android dibawah 1 juta yang bisa menjalankan metatrader (secara pribadi belum dicoba -namun berdasarkan spesifikasinya sudah bisa)

3.  Accer Z120 Liquid Z2  RAM 512 prosesor 1 GHz layar  3.5 Inch = 1 Juta Rupiah

4. Samsung Galaxy Y S5360 832 MHz layar 3 inch = 900.000 Rupiah

Jadi mulai sekarang Anda Bisa memilih mana Gadget dengan Harga terjangkau, yang bisa anda gunakan untuk membantu aktivitas anda dalam bertrading, apabila anda tipe orang yang selalu mobile.

Comments

Filed in: Serba Serbi

One Response to “Smartphone Android Dibawah “1 Juta ” Bisa Digunakan Untuk Bertrading”

  1. May 25, 2015 at 11:10 am #

    Wih lumayan banget ya harganya cuma segitu, udah Jelly Bean.

Tidak Punya Facebook? Tinggalkan Komentar disini

Gambar CAPTCHA
*