1:49 pm - Wednesday January 22, 2014

Saham Eropa Jatuh, Namun Kepercayan Investor Jerman Mungkin Naik Di Bulan Ini

saham eropa 22Saham Eropa turun untuk pertama kalinya dalam empat hari karena para investor menimbang valuasi ekuitas setelah Indeks Stoxx Europe 600 menguat ke tertinggi lima tahun. Saham  AS dan saham Asia sedikit berubah.

Paddy Power Plc merosot ke titik terdalam sejak Januari 2009 setelah perusahaan Irlandia tersebut berspekulasi untuk memangkas proyeksi pertumbuhan laba setahun penuh. EasyJet Plc (EZJ) naik 4,3 %  mengatakan akan membayar dividen tambahan setelah laba setahun penuh naik 51 %.

Indeks Stoxx 600 turun 0,4 % menjadi 323,37 pada pukul 08:07 di London, kemarin melonjak ke level tertinggi sejak Mei 2008. menurut data yang dikumpulkan oleh Bloomberg Indeks Stoxx 600 naik pada 15,1 kali lipat dari proyeksi laba, dan lebih tinggi dari perkembangan rata-rata  10-tahun sebanyak 12,1 kali laba. Indeks Standard & Poor 500 dan Indeks MSCI Asia Pacific naik kurang dari 0,1 %.

laporan hari ini mungkin akan menunjukkan kepercayaan investor di Jerman ( ekonomi terbesar Eropa), naik ke level tertinggi dalam empat tahun pada bulan November. Parameter ukur investor dan analis harapan, yang bertujuan untuk memprediksi perkembangan ekonomi enam bulan, naik menjadi 54 dibulan ini (pada bulan Oktober 52,8), nilai tersebut  akan menjadi yang tertinggi sejak Oktober 2009.

Comments

Filed in: Berita Pasar

No comments yet.

Tidak Punya Facebook? Tinggalkan Komentar disini

Gambar CAPTCHA
*